ANALISIS KEBIJAKAN PENDIDIKAN DI GERBANG PASIFIK Oleh : Fahmi Djaguna
Tulisan ini berawal dari sebuah kegelisaan dan telaah penulis tentang pentingnya mutu pendidikan di negeri Gerbang Pasifik atau yang di kenal dengan negeri Bumi Moro. Karena pendidikan yang khususnya di negeri gerbang pasifik dewasa ini menjadi sebuah wacana publik. Jika kita membaca bukunya H.A.R Tilar & Riant Nugroho (2009) tentang Kebijakan pendidikan, dimana mereka berdua melihat adanya kebijakan pendidikan yang tidak konsisten dan dapat berakibat fatal terhadap pembinaan generasi muda serta nasib dari negara/ bangsa ini. Dalam buku itu juga beliau berdua membahas tentang pentingnya profesionalisme pendidik dan bagaimana negara mampu meju di abad ke 21. Oleh karena itu, tak terlepas dari yang di sampaikan H.A.R Tilar & Rian Nugroho, maka penulis mencoba membaca tentang realitas pendidikan di Gerbang pasifik. Semoga tulisan ini menjadi sebuah motivasi dan menjadi sebuah masukan untuk elit di daerah yang khususnya bagi mereka para pengambil kebijakan pendidikan.